Minggu, 17 Agustus 2014

BOLEH “NGE-ROCK” DI PERPUSTAKAAN WONOSOBO :KONSER ROCK MERDEKA


Bupati Wonosobo H.A Kholiq Arif menyanyikan lagu Rock pada "Konser Rock Merdeka" di Perpustakaan Kabupaten Wonosobo

Kantor Perpustakaan Kabupaten Wonosobo kembali menfasilitasi masyarakat dalam menyalurkan bakat dan kreatifnya untuk membuat Wonosobo lebih berwarna. Pada Hari Minggu Malam Tanggal 17 Agustus 2014 telah diselenggarakan “ Konser Rock Merdeka”  di halaman Perpustakaan Kabupaten Wonosobo dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-69 Kemerdekaan Republik Indonesia . Konser ini merupakan kerja sama antara Tabloid Taman  Plaza dan berbagai komunitas Rock di Kabupaten Wonosobo  serta didukung oleh  Kantor Perpustakaan Kabupaten Wonosobo.

Bupati Wonsobo H.A Kholiq Arif dalam sambutannya pada acara ini menyatakan sangat menyambut baik diselenggarakannya acara “Konser Rock Merdeka” dan mengharapkan kegiatan serupa bisa lebih sering diselenggarakan di Perpustakaan Kabupaten Wonosobo. Berkaitan dengan itu Bupati Wonosobo juga mewacanakan untuk Perpustakaan Kabupaten Wonosobo dapat membuat panggung permanen di halaman Kantor Perpustakaan Kabupaten Wonosobo sehingga dapat digunakan kapan saja sebagai ajang kreatifitas masyarakat Wonosobo.

Dalam kesempatan ini Bupati Wonosobo ikut larut bersama para Rocker Wonosobo yang hadir dengan ikut menyumbang sebuah lagu Rock karya God Bless  dan disambut antusias oleh para penonton yang memadati halaman Kantor Perpustakaan Kabupaten Wonosobo. Selain Bupati Wonosobo, acara ini juga dihadiri Sekertaris Daerah Kabupaten Wonosobo Eko Sutrisno, Kepala Kantor Perpustakaan Kabupaten Wonosobo Suharna, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Wonosobo Sigit Sukarsana, dan beberapa pejabat SKPD Kabupaten Wonosobo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar