Senin, 01 Juli 2013

LOMBA BERCERITA SISWA SD/MI TINGKAT KABUPATEN WONOSOBO TAHUN 2013



Beberapa waktu yang lalu tepatnya Tanggal 17 dan 18 Juni 2013 telah dilaksanakan lomba bercerita Siswa SD / MI tingkat Kabupaten Wonosobo yang bertempat di Kantor Perpustakaan Kabupaten Wonosobo. Lomba diikuti oleh 25 anak yang merupakan perwakilan dari 15 Kecamatan di Kabupaten Wonosobo.

Materi lomba adalah cerita yang diambil dari cerita rakyat dengan komponen penilaian adalah penampilan peserta, cara bercerita atau teknik bercerita, penguasaan materi, dan kemampuan peserta. Adapun sebagai juri adalah Umi Kulsum,S.Sos.I dari Kantor Perpustakaan Kabupaten Wonosobo, Endang Widowati,S.Pd,M.Pd dari SLTP N 3 Wonosobo, dan Yosephine Maryati,S.Pd.,M.M.

Hasil lomba menghasilkan 6 peringkat juara yaitu :
Juara I   Friska Dila Putri P dari SD N 1 Jaraksari Kecamatan Wonosobo
Juara II  Hersya Meidiani dari SD N 2 Maduretno Kecamatan Kalikajar
Juara III                Ika Fitriani dari SD N 1 Kecamatan Kalikajar
Juara IV Ariska Nur Farida dari SD N 1 Bojasari Kecamatan Kertek
Juara V Tri Jaya Bhakti dari SD N 2 Kalibeber Kecamatan Mojotengah
Juara IV Nabila Meisya R dari MI MUH Kalibeber Kecamatan Mojotengah

Selanjutnya Juara I berhak mewakili Kabupaten Wonosobo mengikuti lomba Tingkat Provinsi Jawa Tengah di Semarang.