Minggu, 25 November 2012

PELATIHAN LAYANAN PRIMA DI PERPUSTAKAAN KABUPATEN WONOSOBO


Dalam usaha meningkatkan performansi perpustakaan, Kantor Perpustakaan Kabupaten Wonosobo bekerjasama dengan Perpuseru Coca Cola Foundation kembali mengadakan kegiatan Pelatihan untuk staf internal perpustakaan Kabupaten Wonosobo dan  pengelola perpustakaan yaitu pelatihan Layanan Prima.pelatihan ini diselenggarakan pada Tanggal 26 November 2012 sampai dengan 28 November 2012.


Dalam pelatihan ini selain diberikan bagaimana cara meningkatkan pelayanan kepada masyarakat juga diberikan materi untuk mempromosikan perpustakaan kepada masyarakat dan bagaimana membuat event guna membuat perpustakaan lebih berdaya guna dan lebih dekat  masyarakat.

Menurut Kepala Kantor Perpustakaan Kabupaten Wonosobo Drs. Suharna, M.MPd kegiatan ini sangat bagus karena dapat melatih pelayanan yang prima  diawali dengan langkah-langkah tepat dalam memberikan layanan dengan teori terkini. Selain itu dengan adanya pemberian materi promosi akan menambah pengertian tentang apa yang semestinya dilakukan pada kegiatan pomosi di perpustakaan  dan juga akan mampu diprediksi jangkauan kegiatan promosi sesuai dengan targetnya. Hal ini juga selaras dengan gagasan Bapak Bupati Wonosobo agar perpustakaan melakukan promosi yang tepat sasaran khususnya kepada para guru dan anak sekolah. Kedepan akan segera diwujudkan rangkaian terpadu untuk melakukan promosi perpustakaan kepada Kepala UPTD Dikpora dan kepala sekolah di tingkat SD/MI,SMP/MTs,dan SMA/SMK/MA.

Khusus di bidang Layanan perlu adanya sesuatu peningkatan yg lebih baik terutama layanan cepat tepat dan ramah agar perpustakaan bisa menjadi layanan yang benar-benar fokus kepada masyarakat. Selain itu dengan adanya internet yang saat ini begitu mengalami kemajuan pesat maka perpustakaan harus tetap eksis agar tidak tergerus keberadaan media internet. Meyakinkan masyarakat bahwa buku secara fisik mempunyai nuansa yang lebih mendalam dan mempunyai kepastian literatur menjadi cukup penting selain mengusahakan perpustakaan kabupaten wonosobo memasuki era perpustakaan digital secara lebih profesional.